Perahu Penyeberangan ‘Serengkuh Dayung Serentak Ketujuan’ Diluncurkan, Ini Harapan Dedi Hadi

Posted by : kabarfor Desember 23, 2023

TANJAB BARAT – Pengadaan perahu penyeberangan di Desa Kuala Indah, Kecamatan Kuala Betara, Kabupaten Tanjab Barat telah diluncurkan. Sabtu sore (23/12/2023).

 

Dua unit perahu penyeberangan yang berjuluk Serengkuh Dayung dan Serentak Ketujuan ini merupakan inisiasi dari pokok pikiran anggota DPRD Kabupaten Tanjab Barat Dedi Hadi dari Fraksi Golkar melalui Dinas Perhubungan Tanjab Barat.

 

Penyerahan dua unit perahu penyeberangan tersebut turut dihadiri langsung Dedi Hadi Anggota DPRD Tanjab Barat, pihak Dinas Perhubungan, tokoh masyarakat, Pemuda dan kelompok perahu penyeberangan Kuala Indah.

 

Dedi Hadi Anggota DPRD Tanjab Barat saat menyerahkan perahu penyeberangan antar Desa Kuala Indah dan Desa Sungai Gebar itu dirinya berharap agar dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

 

“Selain jasa penyeberangan tentunya dengan kehadiran perahu penyeberangan ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat di dua desa ini, mereka secara bergiliran menjadi penambang perahu penyeberangan,” harap Politisi senior Partai Golkar.

 

Lebih lanjut, Dedi menyebut saat ini mobilitas tinggi penyeberangan antar dua desa ini dirinya juga sudah mengusulkan perbaikan jalan penurunan di dermaga yang direncanakan realisasinya ditahun 2024 mendatang.

 

“Kemarin kita sudah turun juga dengan kawan-kawan dari Dinas Perhubungan meninjau kondisi penurunan penumpang orang barang dan jasa di penyeberangan ini, Alhamdulillah sudah terfasilitasi.” Pungkas Dedi Hadi.

RELATED POSTS
FOLLOW US